PENGADILAN AGAMA ATAMBUA GELAR RAPAT TINDAK LANJUT REVIEW RENSTRAds
d
Atambua : Pengadilan Agama Atambua melakukan kegiatan rapat pembahasan tindak lanjut review rencana strategis (renstra). Kegiatan yang digelar pada Senin pagi (11/12/2023) di Ruang Media Center ini diikuti oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Atambua. Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Jamaludin Muhamad selaku Ketua Pengadilan Agama Atambu dan didampingi Sukahata Wakano, selaku Wakil Ketua Pengadilan Agama Atambua.
Pasca membuka rapat, Sukahata Wakano menyampaikan kepada pimpinan bahwa telah dilakukan rapat review rencana strategis tahun 2020 – 2024 pada tahun 2023. Kemudian pada hari ini merupakan gelaran rapat tindak lanjut atas review renstra Kamis pekan lalu. Disisi lain, Jamaludin menyampaikan bahwa rencana strategis merupakan salah satu sub pokok jangka menengah yang perlu direview pada tiap tahunnya. “Review rencana strategis ini didasari oleh adanya beberapa perubahan baik target maupun anggaran yang akan didapat Pengadilan Agama Atambua pada tahun 2024”, ujar Jamal.
Bukan hanya itu saja, lebih lanjut mantan Hakim Pengadilan Agama Dompu tersebut juga menekankan bahwa menyambut tahun 2024 atau periode baru tersebut, seluruh aparatur Pengadilan Agama Atambua juga harus menyiapkan perjanjian kinerja tahunan. “Harapannya dengan dilakukan review renstra dan kemudian menuangkan dalam rencana kerja tahunan dan menjadi perjanjian kinerja ini akan menghasilkan capaian kinerja yang optimal bagi Pengadilan Agama Atambua di tahun 2024 mendatang” tutup Jamal. #Admin_PA_Atb